Welcome to Resep dan Cara Membuat Bakso Vegetarian: Bakso Jamur,Bakso Loa Hoa. At Resep dan Cara Membuat Bakso Vegetarian: Bakso Jamur,Bakso Loa Hoa talk about June 2015

Thursday, June 4

Resep dan Cara membuat Bakso Vege Sayuran untuk si Buah Hati


Resep dan Cara membuat Bakso Vege Sayuran untuk si Buah Hati -  Apakah anak Anda tidak suka makan sayur? Anda bisa ‘mengakali’ si kecil dengan sajian bakso dari sayuran yang lezat, lho. Misalnya, Anda bisa menambahkan parutan wortel pada bakso ayam yang Anda buat sendiri. Atau Anda juga bisa membuat bakso yang sepenuhnya terbuat dari sayur. Si kecil yang tak suka sayur pun tidak akan menduga kalau bakso yang ia nikmati sebenarnya terbuat dari sayur!

Anda bisa membuat bakso vegetarian yang bergizi dari beberapa jenis sayur. Berikut adalah Resep dan Cara membuat Bakso Vege Sayuran untuk si Buah Hati , mari kita simak:

1.    Terong
Taburi garam pada terong yang telah dipotong, lalu diamkan selama sekitar 10 menit. Bilas dengan air bersih, lalu keringkan. Tumis terong hingga empuk, angkat dan tiriskan, kemudian potong kecil-kecil. Campur potongan terong dengan bawang putih cincang, jahe cincang, kecap, tepung roti, serta kocokan telur. Anda juga bisa menambahkan parutan keju bila suka. Buat adonan menjadi bulatan, lalu panggang dalam oven selama sekitar 40 menit hingga keemasan. Jangan lupa membalik bakso di tengah waktu memanggang ya. Bakso terong pun siap disajikan.


Baca Juga : Resep Bakso Loa Hoa dan Cara Membuat Bakso Vegetarian

2.    Bayam
Cincang daun bayam, lalu campur dengan keju parut, tepung roti, mentega cair, daun bawang, bawang putih cincang, serta telur yang telah dikocok. Bentuk menjadi bulatan, lalu panggang dalam oven dengan suhu 180°C selama sekitar 15 menit hingga keemasan. Anda bisa menikmati bakso bayam ini dengan atau tanpa saus tambahan.

3.    Brokoli
Tumbuk kacang almond hingga agak halus. Haluskan pula brokoli yang telah dikukus, lalu campur dengan keju parut, bawang putih cincang, dan kacang almond yang telah dihaluskan. Bumbui dengan garam dan lada sesuai selera, lalu masukkan kocokan telur. Bentuk adonan menjadi bulatan, lalu letakkan dalam cetakan muffin atau cetakan kue kecil untuk menjaga bentuk bakso. Panggang dalam oven suhu 175°C selama sekitar 20 menit. Keluarkan bakso dari cetakan kue, lalu sajikan.

4.    Jamur
Bilas jamur Portobello, lalu tiriskan hingga kering. Rendam dalam air lalu masak selama 2-3 menit. Keringkan dan tunggu hingga agak dingin, lalu cincang halus. Campur potongan jamur dengan telur yang telah dikocok, bawang putih cincang, parutan keju, tepung roti, lalu bumbui dengan garam dan merica bubuk. Bentuk adonan menjadi bulatan kecil, lalu goreng dalam minyak hingga kecoklatan.
Bakso sayuran ini bisa disajikan dengan saus lezat bersama pasta ataupun dengan kuah yang gurih. Anda juga bisa menyajikannya dalam sandwich yang sedap.

Demikian Resep dan Cara membuat Bakso Vege  Sayuran untuk si Buah Hati. Selamat berkreasi ya..
Copyright © 2013 Resep dan Cara Membuat Bakso Vegetarian: Bakso Jamur,Bakso Loa Hoa | Resep dan Cara Membuat Bakso Vegetarian: Bakso Jamur,Bakso Loa Hoa